Posts

Menhub Minta Jalur Ganda KA Bogor-Sukabumi Dipercepat

Image
Menhub Minta Jalur Ganda KA Bogor-Sukabumi Dipercepat . Pemerintah terus berupaya mempercepat pembangunan jalur ganda (double track) kereta api Bogor-Sukabumi.  Saat ini, perkembangan pembangunan jalur ganda tersebut masih 10%, terkendala hambatan soal pemberian uang kerahiman bagi masyarakat yang terdampak proyek. “ Progress -nya saat ini 10% karena nunggu kerahiman. Jadi harganya (uang kerahiman) lebih tinggi dari rencana kita jadi kita mesti persetujuan dari gubernur. Kerahiman kalau keputusan dari gubernur selesai, kita cepat. Targetnya bulan ini selesai kerahiman, bulan depan kita kebut,” ungkap Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi. Untuk pembangunan jalur ganda Bogor-Sukabumi sejauh 57 kilometer ini pemerintah telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 2,4 triliun. Menhub menargetkan pembangunan jalur ganda Bogor-Sukabumi dapat diselesaikan dalam dua tahun. Hal ini dilakukan guna meningkatkan kapasitas penumpang kereta api khususnya pada lintasan Bogor-Sukabumi. “Jadi ka

Waspadai Benih Palsu, Kementan Kawal Swasembada Bawang Putih

Image
Waspadai Benih Palsu, Kementan Kawal Swasembada Bawang Putih . Dalam rangka mengamankan target swasembada bawang putih pada tahun 2021, Direktorat Jenderal Hortikultura terus melakukan pengawalan dan pendampingan intensif di sentra utama dan penyangga bawang putih nasional yang tersebar di 78 kabupaten/kota di seluruh Indonesia. Direktur Jenderal Hortikultura Suwandi menjelaskan, titik kritis utama pengembangan bawang putih adalah penggunaan benih lokal yang sudah terdaftar atau benih impor yang sudah direkomendasikan Kementerian Pertanian (Kementan). “Selain benihnya benar, butuh lahan dengan ketinggian di atas 800 mdpl.  Syarat lainnya, kondisi tanah sebaiknya kering dan berpasir. Ketiganya penting mempengaruhi keberhasilan tanam bawang putih,” terang Suwandi. Terkait dengan itu, Ditjen Hortikultura saat ini menengarai adanya peredaran benih palsu di lapangan.  Kebutuhan benih yang tinggi saat ini, ternyata memicu pihak-pihak tertentu memanfatkan situasi dengan memalsukan benih.

Hampir Selesai, Jembatan Musi IV Akan Percantik Kota Palembang

Image
Hampir Selesai, Jembatan Musi IV Akan Percantik Kota Palembang . Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono meninjau pembangunan Jembatan Musi IV. Proyek yang dikerjakan oleh Kementerian PUPR melalui Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) VI Ditjen Bina Marga tersebut hingga 26 Agustus 2018 telah mencapai 90,3%. Saat ini, hanya tersisa pekerjaan penyambungan bentang tengah jembatan. Diharapkan, jembatan baru yang ditujukan untuk mengurangi beban lalu lintas Jembatan Ampera dan mendukung kelancaran mobilitas keluar masuk Metropolitan Palembang itu sudah bisa difungsikan pada akhir November 2018 yang akan datang. “Infrastruktur jembatan,  flyover  dan  underpass  di samping memperlancar arus lalu lintas juga perlu dibuat indah dengan memasukan elemen budaya lokal sehingga bisa menjadi kebanggaan masyarakat dan menambah estetika kota,” kata Basuki. Jembatan Musi IV merupakan jembatan tipe Cable Stay Extradosed dan PC U-Girder yang dibangun dengan bi

BNI Baitullah iB Hasanah : Tabungan Berhaji, Jangan Tunda Lagi!

Image
BNI Baitullah iB Hasanah : Tabungan Berhaji, Jangan Tunda Lagi! . Awal Januari 2016 lalu, Yudi bersyukur karena rekening Tabungan Haji-nya telah mencapai saldo Rp 25 juta dari hasil menabung selama beberapa tahun. Akhirnya impian untuk mendapatkan porsi haji regular dapat terwujud. Namun alangkah terkejutnya Yudi saat petugas di Kantor Kementerian Agama Kotamadya Bekasi menyampaikan bahwa jadwal keberangkatan hajinya sekitar 17 tahun lagi. Yudi melihat banyak juga orang lain yang mendaftarkan haji bersamanya saat itu, ada yang berseragam putih biru, berseragam putih abu-abu, orang dewasa, dan bahkan ada juga yang sudah berusia senja sekitar 60 tahunan. 17 tahun lagi Yudi dan mereka akan berangkat haji bersama-sama, tentunya kondisi fisik sudah berubah. Yang berseragam putih biru dan putih abu-abu nantinya akan menjadi orang dewasa, orang dewasa nantinya akan berusia senja, dan mereka yang berusia senja mungkin sudah tidak punya umur lagi. Berhaji merupakan rukun Islam yang kelima,

Prediksi Pergerakan Nilai Tukar Rupiah Yang Kembali Menguat

Image
Prediksi Pergerakan Nilai Tukar Rupiah Yang Kembali Menguat . Pergerakan dolar Amerika Serikat (USD) yang kembali terdepresiasi diharapkan dapat dimanfaatkan untuk rupiah kembali menguat. Meski begitu sentimen dari dalam negeri belum ada yang direspons untuk membuat laju mata uang Garuda tertahan. “Tetap mencermati dan mewaspadai berbagai sentimen yang dapat membuat rupiah kembali melemah,” ujar Pengamat Pasar Modal Reza Priyambada di Jakarta. Diperkirakan Reza, rupiah akan bergerak di kisaran Rp 14.642/USD-Rp 14.627/USD. Sementara, pelemahan laju rupiah masih terjadi di akhir pekan meski laju USD sedikit terdepresiasi seiring akan adanya pertemuan The Fed di Wyoming. Lebih lanjut, Reza menjelaskan, pelaku pasar masih menahan diri dalam menyikapi sentimen yang ada sehingga masih memegang USD. “Belum adanya sentimen yang cukup positif yang dapat direspon pasar dari dalam negeri membuat pelaku pasar enggan mentransaksikan rupiah,” pungkasnya. Sebelumnya pada akhir pekan kemarin, k

Mendag Enggar : Klarifikasi Penambahan Izin Impor Beras

Image
Mendag Enggar : Klarifikasi Penambahan Izin Impor Beras . Menteri Perdagangan (Mendag) Enggartiasto Lukita, meluruskan isu penambahan izin impor beras sebanyak 1 juta ton untuk tahun ini, yang kembali menggulirkan polemik dan memunculkan berbagai spekulasi. Menurutnya, keputusan pemberian izin impor beras pada Bulog itu diambil bersamaan dengan izin impor sebelumnya, dan dalam rapat koordinasi yang sama di bawah Kementerian Koordinator Perekonomian. “Bukan ada penambahan (impor), itu sudah 4 bulan yang lalu. Jadi impor beras 500 ton, 500 ton dan 1 juta (ton) dan itu keputusan rakor,” ujar Enggar di Jakarta. Enggar menambahkan, saat itu keputusan impor secara bertahap diambil untuk mengendalikan harga beras sebagai antisipasi kemarau yang berpotensi membuat produksi beras turun. Dengan stok saat ini, Enggar menekankan belum ada keinginan untuk impor lagi. Apalagi lebaran sudah lewat yang biasanya membutuhkan lebih banyak pasokan beras. “Lebaran cukup, itu sudah lewat. Jadi sudah cu

Awal Pekan, Inilah Tampilan Baru Emas Antam Dibanding Produk Global

Image
Awal Pekan, Inilah Tampilan Baru Emas Antam Dibanding Produk Global . Harga emas internasional naik tipis pada perdagangan awal pekan ini. Merspons, sedikit melemahnya nilai tukar dolar Amerika Serikat yang tertekan pernyataan, Bos Bank Sentral AS (Fed) Jerome Powell yang menyatakan kenaikan suku bunga acuan AS tetap akan naik secara bertahap. Harga emas di pasar spot internasional naik tipis 0,1% pada level US $1.206,5 per ons. Setelah pada sebelumnya pada perdagangan Jumat pekan lalu naik sekitar 1,7%. Sementara itu, emas berjangka AS dibandrol stagnan pada pembukaan pagi ini. Yaitu senilai US $1.213 per ons. Emas domestik Di dalam negeri, harga emas PT Aneka Tambang Tbk, tercatat naik hingga Rp 6.000 per gram dibandingkan perdagangan akhir pekan lalu. Menurut data Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, untuk pembelian di kantor Pulogadung, Jakarta Timur, emas dibanderol Rp 654 ribu/gram. Selanjutnya, untuk pembelian kembali atau  buyback , Antam menetapkan ha

Parkir Di Rp 654.000/Gram, Harga Emas Antam Iringi Lonjakan Emas Dunia

Image
Parkir Di Rp 654.000/Gram, Harga Emas Antam Iringi Lonjakan Emas Dunia . Harga jual dan beli kembali (buyback) emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam) pada perdagangan awal pekan hari ini menguat mengiringi pergerakan positif rupiah. Lonjakan juga terjadi pada emas dunia saat dolar Amerika Serikat (AS) atau USD terbebani oleh pidato Gubernur The Fed. Harga emas ukuran satu gram meningkat menjadi Rp 654.000 per gram. Sedangkan harga buyback emas Antam juga lebih tinggi ke posisi Rp 565.000/gram. Untuk harga emas Antam ukuran 2 gram dibanderol Rp 1.259.000 dengan harga per gram Rp 629.500. Harga emas 3 gram dipatok Rp 1.870.000 dengan harga per gram Rp 623.333. Emas ukuran 5 gram seharga Rp 3.097.000 dengan harga per gram Rp 619.400. Harga emas 10 gram dijual Rp 6.109.000 dengan harga per gram Rp 610.900. Harga emas 25 gram dijual Rp 15.147.500 dengan harga per gram Rp 605.900. Harga emas 50 gram sebesar Rp 30.174.000 dengan harga per gram Rp 603.480. Harga emas 100 gram sebesar Rp 60.2

Demi Ketersediaan Beras Tetap Terjaga, Luas Tanam Padi Diperluas

Image
Demi Ketersediaan Beras Tetap Terjaga, Luas Tanam Padi Diperluas . Kinerja Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman dan jajarannya dinilai patut diapresiasi dalam menjaga stabilitas ketersediaan produksi padi nasional. Capaian hasil kerja Amran menjaga produksi padi dinilai amat jelas. Amannya produksi padi nasional menandakan kebutuhan pangan Indonesia, khususnya beras, juga terjaga dengan baik ke depannya. Salah satu indikatornya yakni dari panen raya yang berlangsung beberapa waktu lalu dapat dikategorikan berhasil. “Kinerja Amran melalui kementeriannya amat bagus dalam menjaga stok pangan, dalam soal ini khususnya produksi padi untuk kebutuhan beras nasional. Amran dan jajaran kementeriannya bekerja serius,” jelas pengamat ekonomi pertanian Universitas Trilogi, Muhammad Karim. Sambung dia menerangkan, upaya Kementan dalam meningkatkan produksi padi lokal berdasarkan data yang ada dari lembaga resmi telah cukup memuaskan. Karim mencontohkan, misalnya dari luas tanam padi

Total Pendapatan Premi Industri “AAJI” Naik Sebesar 5,5%

Image
Total Pendapatan Premi Industri “AAJI” Naik Sebesar 5,5% . Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) pada kuartal kedua 2018 mencatat total pendapatan premi menjadi Rp 93,58 triliun atau naik 5,5% dibandingkan periode yang sama tahun 2017 sebesar Rp 88,66 triliun. Pertumbuhan total pendapatan premi didorong oleh meningkatnya pendapatan premi dari saluran distribusi bancassurance yang meningkat sebesar 9,5% dan berkontribusi sebesar 44,9%. Ketua Umum AAJI Hendrisman Rahim menerangkan, selanjutnya dari saluran keagenan mengalami pertumbuhan tertinggi di antara saluran distribusi yang ada sebesar 9,9% dengan kontribusi 39,3%. Sementara itu saluran distribusi alternatif mengalami perlambatan 12,2% dan memiliki kontribusi sebesar 15,9%. “Dari sisi pertumbuhan bisnis baru, hal ini ditopang oleh meningkatnya kinerja saluran distribusi keagenan sebesar 27,9% dan saluran bancassurance yang naik 8,5%, dengan masing-masing berkontribusi sebesar 27,5% dan 55,7% terhadap premi bisnis baru,” kata